Pelatihan Pembuatan Bakpia Kukus dan Pengemasan Produk Kemantren Pakualaman

Pakualaman - Bakpia kukus adalah oleh-oleh khas Yogyakarta yang bertekstur lembut dan manis. Perbedaan utama bakpia kukus dengan bakpia biasa adalah metode pengolahannya. Seiring berkembangnya jaman, jenis camilan ini tidak digoreng seperti bakpia biasa, melainkan dipanggang menggunakan metode kukus/steam. Kemantren Pakualaman menyelenggarakan Pelatihan Pembuatan Bakpia Kukus dan Pengemasan Produk pada tanggal 20 Juni 2024 Jam 08.00 sampai dengan selesai di Pendopo Kemantren Pakualaman. Pelatihan ini  diikuti oleh 30 peserta dari Forum UMKM Kemantren Pakualaman dengan bekerjasama dengan Oliviaru-Baking Studio dan Ibu Olivia menjadi instruktur dalam acara pelatihan ini.
Peserta pelatihan melakukan praktek pembuatan bakpia kukus dengan variasi Bakpia Kukus Batik dimana topping dari bakpia Kukus dibuat/ dibentuk pola batik. Peserta dibuat dalam kelompok-kelompok dimana dalam 1 kelompok terdiri dari 6 orang, yang mana peserta begitu antusias mengikuti acara ini dengan penuh semangat kebersamaan dan keceriaan. (Ag-se)