Kampung Lorong Sayur RW 02 Kel. Gunungketur Kec. Pakualaman
Rutinitas warga masyarakat RW 02 Kelurahan Gunungketur saat ini bertambah dengan adanya Lorong Sayur yang mulai menghiasi lorong-lorong kampung Gunungketur.
Warga antusias menanam dan merawat aneka sayur dengan menggunakan media untuk lahan sempit yang diharapkan dapat meningkatkan Ketahanan Pangan, sehingga harapannya disaat harga sayur mahal, termasuk cabe rawit yang sering melambung harganya, warga masayarakat di wilayah Kecamatan pakualaman sudah tidak khawatir lagi karena bisa memasak kapan saja dengan bahan sayur yang langsung bisa dipetik dihalaman rumah masing masing.
Lorong sayur merupakan program Pemerintah Kota Yogyakarta yang diharapkan dapat memberdayakan masyarakat dari segi Ketahanan Pangan.